Monday, December 24, 2018

Contoh Program Struct Sederhana

Hai sobat yang lagi belajar pemrograman, bahasa C++ khususnya, pasti sering mendengar kata Struct atau Structure. Biasanya pada materi akhir, tapi mungkin ada juga yang baru pertama belajar C++ sudah diajari Structure, tergantung pada dosen yang mengajar Matakuliah pemrograman.
Masih seputar pemrograman biasanya sering ada lomba-lomba pemrograman dan biasanya bahasa C atau C++ bisa anda gunakan dan biasanya bahasa ini memiliki kelebihan time eksekusi yang cepat sehingga dapat memenuhi persyaratan time eksekusi yang bisa dibilang cepat. Namun, tergantung algoritma pemrograman nya juga ya. jadi bahasa saja tidak akan membuat time eksekusinya lebih cepat.
Nah materi ini biasanya ada di matakuliah Algoritma dan Struktur data. Kali ini mimin kasih contoh struct dalam bahasa C++ buat isinya silahkan bisa dipahami sendiri.

Berikut contoh script program struct sederhana.

#include <stdio.h>
#include <conio.h>
#include <iostream.h>
void main()
{
struct date
{
    int tgl;
    int bulan;
    int tahun;
};
struct person
{
    char nama[30];
    struct date lahir;
 };
    struct person siswa[2];
    int i;
    clrscr();
    printf("MASUKKAN DATA SISWA\n\n");
    for(i=0;i<2;i++)
    {
        printf("Masukkan Nama        : ");
        fgets(siswa[i].nama, sizeof siswa[i].nama, stdin);
        fflush (stdin);
        printf("Masukkan Tangal lahir \t: ");
        scanf("%d",&siswa[i].lahir.tgl);
        printf("Masukkan Bulan lahir \t: ");
        scanf("%d",&siswa[i].lahir.bulan);
        printf("Masukkan Tahun lahir    : ");
        scanf("%d",&siswa[i].lahir.tahun);
        fflush(stdin);
        printf("\n");
    }
    for(i=0;i<2;i++)
    {
        printf("Data ke-%d \n  ",i+1);
        printf("\tNama Siswa \t:  %s",siswa[i].nama);
        printf("\tTanggal lahir \t: %d-%d-%d ",siswa[i].lahir.tgl,siswa[i].lahir.bulan,siswa[i].lahir.tahun);
        printf("\n\n");
    }
    getch();
}


Silahkan di copy-paste ke compiller untuk bahasa C++ kalian lalu jalankan program untuk melihat hasil outputnya.
Semoga bermanfaat.


Read more: Sumber 

No comments:

Post a Comment